MENDALO,- Pascasarjana Universitas Jambi (UNJA) melaksanakan kegiatan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Pascasarjana UNJA tahun ajaran 2023/2024 gelombang II yang diadakan di Balairung Pinang Masak UNJA Mendalo, pada hari Sabtu (17/07/2023).

Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Drs. Kamid. M.Sc. dan Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. H. Haryadi, S.E., M.M.S. memantau pelaksanaan seleksi tersebut.

Terdata sebanyak 401 peserta hadir mengikuti seleksi yang terbagi atas 50 orang Program Doktor dan 351 Program Magister. Jumlah ini meningkat dibandingkan dengan seleksi gelombang I pada 13 Mei 2023 lalu yang berjumlah 361 peserta.

Materi ujian yang diberikan kepada peserta yang mengikuti seleksi gelombang II ini sama dengan gelombang I lalu, yaitu melaksanakan 3 tes berupa Tes Potensi Akademik (TPA), Tes Dasar Keilmuan (TDK), dan Tes Wawancara.

Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Drs. Kamid, M.Sc., mengatakan pelaksanaan seleksi gelombang II mengalami peningkatan jumlah peserta.

“Hari ini kita melaksanakan penerimaan mahasiswa baru Pascasarjana baik Prodi yang sudah ada sejak lama maupun Prodi yang baru keluar izin terbitnya seperti Prodi Magister Penjaskes dan Prodi Tekonologi Pertanian, alhamdulillah banyak peminatnya. Jumlah pendaftarnya juga pada gelombang II ini meningkat hingga 600an orang,” ujar Prof. Kamid.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS


Publish Views: 25