Dimeriahkan Talkshow Mahasiswa Internasional

MENDALO,- Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Jambi (UNJA) melaksanakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKK MB) dengan tema “Nationwide Inside Worldwide Exterior, Bhinneka Tunggal Ika”. Berlangsung pada Senin (14 Agustus 2023) di Balairung Pinang Masak UNJA Mendalo.

Setelah para mahasiswa mengikuti PKK MB Universitas, kini mahasiswa diarahkan untuk mengikuti PKK MB Fakultas guna mengetahui lebih element tentang sistem perkuliahan di fakultas masing-masing dan mengenal lebih dekat para dosen serta tenaga kependidikan yang ada di FEB UNJA.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dekan FEB, Prof. Dr. Junaidi, S.E., M.Si.; Direktur Pascasarjana, para Wakil Dekan, Ketua Jurusan, Ketua Prodi, dan dosen-dosen di lingkup FEB UNJA.

PKK MB FEB UNJA sendiri dilaksanakan selama 3 hari, diawali dengan Pra PKK secara daring pada 12 Agustus. Berlanjut dengan PKK hari pertama pada 14 Agustus dan ditutup dengan PKK Prodi pada 15 Agustus 2023.

Dekan FEB, Prof. Junaidi, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa pelaksanaan PKK MB FEB UNJA merupakan wadah pengembangan diri mahasiswa.

“Mahasiswa semua tentunya harus bersyukur karena telah berhasil masuk FEB UNJA dengan seleksi yang sangat ketat. Di sini adalah wadah mahasiswa mengembangkan kapasitas, ilmu, dan wawasan, serta mempersiapkan bekal diri untuk masa depan. Melalui PKK MB FEB UNJA 2023 ini mahasiswa baru bisa cepat mengenal lebih dalam tentang fakultas kita,” ungkap Dekan EFB.

Faradina Zevaya, S.E., M.E. selaku Ketua Panitia, menyampaikan nantinya para mahasiswa baru diminta aktif untuk mengenal dosen dan tenaga kependidikan FEB UNJA.

“Untuk mengenal dosen dan tendik FEB, kami meminta mahasiswa baru untuk meminta tanda tangan kepada minimal 3 dosen agar lebih mengenal para pengajarnya. Pada hari kedua besok para mahasiswa akan langsung diserahkan kepada Prodi masing-masing untuk menjalani PKK Prodi,” jelasnya.

Selama pelaksanaan PKK MB FEB UNJA, para mahasiswa akan diberikan materi Etika dan Sopan Santun, Serba Serbi Kegiatan Kemahasiswaan, Talkshow Mahasiswa Berprestasi, Talkshow Mahasiswa Internasional, serta acara hiburan lainnya.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS


Publish Views: 148