KINTAMANI, UHN SUGRIWA, Keseruan dan rasa kekeluargaan sangat terasa ketika Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Babinkamtibmas, Babinsa, Perangakat Desa, dan Mahasiswa KKN melakukan hiburan karaoke bersama di penghujung acara.

Bertempat di kantor perbekel Desa Bayung Gede, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali
telah berlangsung acara penyerahan Mahasiswa KKN Nusantara III, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar oleh DPL kepada Perbekel Desa Bayung Gede. Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Kamis, 6 Juli 2023 pukul 10.00 wita.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Bayung Gede, Kelian Banjar Dinas Bayung Gede dan Kelian Banjar Dinas Peludu, Babinkamtibmas, Babinsa, Perangakat Desa, DPL, dan Mahasiswa KKN Nusantara III, UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia raya, dan doa. Kemudian dilakukan sambutan dari Koordinator Desa, DPL, dan bapak Kepala Desa. Dalam sambutanya, I Wayan Suarjaya mengatakan akan melibatkan seluruh Mahasiswa KKN dalam kegiatan di Desa. Sehingga mahasiwa bisa merasakan pengalaman langsung menjadi warga Desa Bayung Gede.

“Pengalaman adalah guru terbaik,” ujar Ni Nyoman Mariani, S.Pd., M.Pd selaku DPL kepada seluruh Mahasiswa KKN Nusantara III, UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar. Beliau juga meminta kepada seluruh mahasiswa untuk mengikuti kegiatan KKN ini dengan baik, dan selalu menjaga nama baik almamater.

Kemudian dilakukan penyerahan Mahasiswa secara simbolis dan pemasangan nametag untuk seluruh peserta KKN.

Diakhir acara, Kelian Banjar Dinas Bayung Gede dan Kelian Banjar Dinas Peludu, Babinkamtibmas, dan Babinsa juga memberikan pesan kepada seluruh Mahasiswa KKN agar mengikuti kegiatan KKN dengan serius sehingga berjalan dengan lancar.(nas)
#kkn.bayunggede

.
Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa