Tag: Penelitian

FST UNJA Gelar Diseminasi Penelitian dan PKM Pameran Poster

MENDALO,- Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Jambi (UNJA) menggelar kegiatan Diseminasi Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat serta Pameran Poster. Acara dilaksanakan di Gedung B FST pada 29 November 2023.

Kegiatan ini dihadiri Dekan FST, Drs. Jefri Marzal, M.Sc., D.I.T.; Plt. Wakil Dekan Bidang Akademik, Kerja Sama, dan Sistem Informasi, Ir. Bambang Hariyadi, M.Si., Ph.D.; Plt. Wakil Dekan Bidang Umum, Perencanaan, dan Keuangan, Dr. Madyawati Latief, S.P., M.Si.; serta Dosen, Tendik, dan perwakilan mahasiswa.

Rangkaian kegiatan diawali dengan Pembukaan Seminar Diseminasi Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat FST 2023 yang mengusung tema ‘Implementasi Nilai-Nilai SMILE di Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Jambi’ yang dihadiri sebanyak 180 orang. Kegiatan berlanjut dengan Pameran Poster di Foyer Gedung B FST.

Seminar tersebut menghadirkan Kartika Yulianti, Ph.D. sebagai narasumber. Beliau merupakan dosen Teknik Informatika Universitas Bina Nusantara (BINUS). Materi yang dibawakan berjudul ‘Editorial board Of the Qualitative Report, Scientific board of ICRES, Instruktur Of Guru Penggerak, a Nationwide instructor skilled growth program of the ministry of Schooling and Tradition, Researcher, Lecturer’.

Diseminasi Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FST 2023 merupakan salah satu proses pengkajian untuk memelihara dan mengembangkan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK). Perkembangan jumlah judul penelitian menggambarkan perkembangan space dan fokus penelitian dosen FST.

Drs. Jefri Marzal, M.Sc., D.I.T. selaku Dekan FST, dalam sambutannya menyampaikan cita-cita dan harapan FST ke depannya.

“Kegiatan diseminasi penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dilakukan dengan kegiatan seminar untuk lebih menanamkan corvalue FST kepada civitas FST yang kami sebut dengan SMILE singkatan dari Sinergi, Multiskill, Inovasi, Lincah, dan Empati. Cita-cita dari FST untuk memberikan layanan terbaik kepada seluruh sivitas baik kepada mahasiswa dan dosen itu akan terwujud apabila nilai-nilai ini tertanam di jiwa segenap insan di FST. Harapannya FST semakin dapat mengembangkan nilai dari SMILE ini dan dapat mengaplikasikan kepada setiap insan yang ada FST,” ujar beliau.

Jesi Pebralla, S.Pd., M.Si. selaku Ketua Pelaksana, dalam laporannya beliau menyampaikan rangkaian kegiatan tersebut.

“Acara pada hari ini yang mana secara umum terdapat dua rangkaian kegiatan, sesi pagi yaitu sesi kuliah umum kemudian acara dilanjutkan dengan sesi Diseminasi Penelitian dan Pengabdian berupa Pameran Poster. Seluruh tim yang menerima hibah penelitian dan pengabdian diminta untuk membuat Poster Penelitian dan ditampilkan sehingga nantinya melalui poster tersebut diharapkan terjadinya interaksi antar peserta dengan pengunjung. Tujuannya adalah supaya masing-masing hasil dari penelitian dan pengabdian itu dapat diketahui oleh khalayak ramai. Penerima hibah penelitian dan pengabdian tahun ini ada 65 tim, dan pada hari ini dihadiri sekitar 46 poster,” ungkap beliau.

Kegiatan diakhiri dengan pemberian doorprize kepada pemenang poster terbaik dan terfavorit.

Dimas Anugrah Adiyadmo / Riska / HUMAS

Foto: Ajeng


Put up Views: 27


Kuliah Umum FTan UMJ Ajak Mahasiswa Patenkan Hasil Penelitian


6

Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Jakarta (FTan UMJ) melalui kuliah umum yang digelar secara daring dengan tajuk Menggerakkan Cendekia Pertanian yang Produktif Melalui Hak Kekayaan Intelektual di Period Teknologi Digital, mengajak mahasiswa untuk produktivitas dalam meneliti dan mematenkan hasil penelitiannya, Selasa, (28/11/2023).

Baca juga : FTAN UMJ Dukung dan Akan Libatkan Mahasiswa dalam Kampanye #SawitBaik

Dimoderasi oleh Ketua Unit Kendali Mutu FTan, Dr. Rita Tri Puspitasari, M.Si. kuliah umum ini mengundang narasumber berkompeten di bidangnya, yakni Ir. Basril Abbas yang merupakan seorang peneliti di Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN) dan juga juga sebagai alumni angkatan pertama Fakultas Pertanian UMJ.

Dekan FTan UMJ, Dr. Ir. Soelarno, M.Si., mengatakan kegiatan ini penting dan wajib diikuti oleh mahasiswa. “Ini penting sekali untuk diikuti karena mahasiswa saat ini tidak hanya dituntut untuk belajar, tetapi juga dituntut untuk bisa melakukan penelitian bersama dengan dosen dan mendukung kemajuan FTan UMJ kedepan,” ungkap Soelarno.  

Dalam kesempatan ini, Ir. Basril Abbas menjelaskan tentang beberapa hal mengenai hak kekayaan intelektual, mulai dari dasar hukum paten, prinsip dasar sistem paten, persyaratan pemberian paten, proses untuk mendapatkan paten, hingga tahap permohonan paten. Paten merupakan hak yang diberikan oleh negara kepada pemegangnya untuk membuat, menentukan, dan menjual suatu inovasi atau penemuan baru secara authorized.

Berbicara tentang kekayaan intelektual, seorang peneliti dituntut untuk bisa menghasilkan kekayaan intelektual dan menulis. Hak kekayaan intelektual memiliki dasar hukum yang tercantum dalam Undang-undang (UU) nomor 13 tahun 2016 tentang paten dan UU nomor 11 tahun 2020 tentang cipta kerja.

Informasi paten dapat diperoleh melalui jurnal teknis dan ilmiah, buku-buku, hasil konferensi, tesis, brosur perdagangan, artikel surat kabar, situs web dan sebagainya. Basril mengatakan bahwa paten tidak akan diterbitkan jika sudah dimuat di dalam media tersebut.

Adapun syarat pemberian paten yakni persyaratan formalitas yang terdiri dari persyaratan administratif dan syarat fisik, serta persyaratan substantif yakni yang memiliki nilai kebaruan, memiliki langkah inventif, dan dapat diterapkan dalam industri.

“Setiap paten yang kita buat harapannya adalah dikembangkan oleh industri, yang penting apa yang menjadi pemikiran kita dapat dijadikan paten dan memiliki nilai ekonomi, jadi tidak hanya disimpan, karena itu sesuatu yang kurang baik. Sebelum melakukan penelitian, kita harus melakukan riset terlebih dahulu. Jangan sampai paten kita sama dengan orang lain,” ujar Basril.

Kuliah umum berjalan sangat menarik dan disimak dengan serius oleh seluruh mahasiswa FTan. Para peserta turut aktif berdiskusi bersama narasumber sehingga memberikan wawasan yang lebih luas.

Editor : Dian Fauzalia

LPPM UMJ Gelar Workshop Strategi Menang Hibah Penelitian Bagi Dosen


4

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Jakarta (LPPM UMJ) menggelar Workshop Strategi Menang Hibah Penelitian secara daring, Selasa (14/11/2023). Workshop ini diikuti oleh dosen-dosen di lingkungan UMJ untuk mempersiapkan proposal penelitian yang akan diajukan pada 2024 mendatang.

Baca juga : LPPM UMJ Jaring 645 Makalah Dalam Seminar Nasional 2023

Wakil Rektor I Dr. Muhammad Hadi, M.Kep., menyambut dan mendukung kegiatan tersebut. “Hibah penelitian ini penting bagi peningkatan reputasi UMJ di tingkat nasional. Dengan demikian akan berdampak pada strategi perankingan UMJ. Acara ini sangat penting dan strategis,” ungkap Hadi saat menyampaikan sambutan.

Lebih lanjut, Hadi berharap agar para dosen dapat mengambil kesempatan ini agar dapat lolos hibah penelitian pada 2024 mendatang. Diketahui bahwa pada 2023, UMJ berada pada 5 besar dalam program Pendanaan Hibah Dikti dengan 3 usulan baru dan 3 lanjutan.

Dalam rangka meningkatkan jumlah hibah penelitian, maka para narasumber yaitu Prof. Dr. Ir. Tri Yuni Hendrawati, M.Si., Dr. Khoirul Umam Noer, dan Anwar Ilmar Ramadhan, Ph.D., memberikan strategi dalam penyusunan proposal. Peserta juga diajak membedah proposal salah satu narasumber untuk meninjau poin-poin penting dalam penyusunan proposal yang dapat dijadikan masukan.

Tri Yuni Hendrawati yang juga Ketua LPPM UMJ menjabarkan terkait kebijakan UMJ dalam mendukung pemenangan hibah DRTPM 2024. Workshop tersebut merupakan salah satu dukungan UMJ untuk mendorong para dosen dalam menyusun proposal agar memenangkan hibah.

“Dengan adanya bedah proposal, maka para dosen akan lebih mudah meninjau kekurangan dan kesalahan pada proposal masing-masing,” ungkap Tri Yuni. Lebih lanjut Yuni juga menerangkan bahwa proposal pada 2023 yang tidak mendapatkan hibah DRTPM maka akan direkomendasikan untuk mendapatkan hibah dari program inside UMJ.

Para dosen peserta workshop menyimak pula paparan strategi penyusunan proposal yang disampaikan Khoirul Umam Noer. Khoirul Umam membagikan strategi dalam membangun struktur proposal, dan memberikan masukan dalam menyusun proposal.

Khoirul Umam menjelaskan dengan rinci pengalamannya dalam menyusun proposal yang berhasil mendapatkan pendanaan hibah tentang perundungan pada 2022. “Proposal yang baik harus ada dialognya. Proposal memberikan informasi pada reviewer bahwa ini adalah penting, krusial, dan belum pernah ada,” katanya.

Narasumber lainnya yaitu Anwar Ilmar Ramadhan, turut membagikan suggestions dan strategi yang dapat dilakukan agar lolos tahap administrasi. Anwar menjelaskan bahwa penulisan usulan harus sesuai ketentuan pada panduan yang dikeluarkan oleh Kemendikbudristek seperti tata tulis, sub bagian, jumlah kata per bagian, dan lain-lain.

Workshop diakhiri dengan diskusi bersama ketiga narasumber. Selain workshop hibah penelitian, LPPM UMJ juga akan menggelar workshop Strategi Menang Hibah PkM DRTPM Kemendikbudristek 2024 pada Kamis, 16 November 2023 mendatang.

Editor : Budiman

UMJ Masuk 5 Besar Jumlah Penelitian Terbanyak

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) masuk posisi 5 besar dari Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah se-Indonesia yang memiliki jumlah penelitian terbanyak berdasarkan bidang fokus dalam kurun waktu 2019-2022.

Information ini termuat dalam pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Konsorsium Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) yang bertemakan Penguatan Ukhuwah Untuk Bersinergi Memajukan Negeri. Munas pertama Konsorsium LPPM ini diadakan di The Sunan Resort, Solo, Senin dan Selasa, (17-18/07/2023).

Baca Juga : Penelitian UMJ Menang Pendanaan Matching Fund Kedaireka 2023

Konsorsium LPPM merupakan kegiatan yang bertujuan untuk menyatukan PTMA se-Indonesia agar bersama-sama meningkatkan riset, pengabdian, dan publikasi. UMJ menjadi salah satu PTMA yang berada di posisi teratas pada setiap aspek penelitian, pengabdian, dan publikasi.

Tidak hanya pada aspek jumlah penelitian, UMJ juga menempati posisi 5 besar dan 7 besar PTMA yang memiliki jumlah dosen terdaftar SINTA terbanyak, meraih dana penelitiaan berdasarkan bidang fokus, jumlah publikasi SINTA, Jumlah HKI terbanyak sepanjang tahun 2022, jumlah TKT penelitian paling banyak dalam kurun waktu 2019-2022, dan jumlah SINTA Rating terbanyak dalam kurun waktu 2019-2021.

Munas Konsorsium LPPM dihadiriri oleh 20 PTMA se-Indonesia di antaranya Universitas Muhammadiyah Surakarta yang menjadi tuan rumah acara, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Prof. Dr. Hamka, Universitas Muhammadiyah Tangerang, dan lain-lain.

Editor : Budiman


2

REKTOR UHN SUGRIWA JALIN KERJA SAMA DENGAN EARTH CHECK LEMBAGA PENELITIAN DAN RISET DI BRISBANE, AUSTRALIA

BRISBANE, UHN SUGRIWA – Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar dalam upaya mengembangkan kelembagaan menjalin kerjasama dengan Lembaga Penelitian dan Riset Earth Test Brisbane, Australia, Selasa (27/6/2023).

Rektor UHN Sugriwa, Prof. Dr. Drs. I Gusti Ngurah Sudiana, M.Si melakukan kunjungan ke Earth Test sebuah lembaga penelitian dan riset yang merupakan mitra kerjasama Universitas Griffith, Australia. Kedatangan Rektor UHN Sugriwa bersama Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. Dra. Relin D.E.,M.Ag; Perencana Ahli Madya, I Gede Mudita, SE; dan Pranata Humas Ahli Muda, Eka Darmayanthi.,SH.,MH diterima oleh Presiden Direktur Earth Test, Stewart Moore dan Direktur Konsultan Earth Test, Dr. Natasha Montesalvo.

Dalam pertemuan ini Dr. Natasha memberikan gambaran profil lembaganya sebagai sebuah lembaga penelitian dan riset yang merupakan mitra kerjsama Universitas Griffith yang sangat konsen dengan bisnis pariwisata budaya, bahkan beberapa resort di Bali juga merupakan mitra kerja Earth Test. Penawaran melaksanakan riset dan penelitian dalam bidang pariwisata budaya menjadi bahasan dalam pertemuan ini.

Rektor UHN Sugriwa menerima tawaran untuk menjalin kerja sama dalam bidang penelitian dan riset paraiwisata budaya Bali, untuk meningkatkan kompetensi para dosen pengajar di UHN Sugriwa agar lebih produktif dan berinovasi mengembangkan sistem pembelajaran. Tidak hanya dosen, mahasiswa pun memiliki kesempatan untuk terlibat dalam program kerja sama ini, selain sebagai pendamping bagi mahasiswa Australia saat melaksanakan penelitian maupun kuliah singkat selama masa jeda semester namun juga dapat melaksanakan riset bersama untuk sebuah challenge tentang pariwisata budaya.

Hasil pertemuan ini diharapkan oleh Rektor UHN Sugriwa agar segera dapat terlaksana, sehingga memberikan kontribusi yang baik untuk pengembangan kelembagaan UHN Sugriwa. Sebagai sebuah perguruan tinggi yang memiliki program studi pariwisata budaya, terlebih Bali sudah dikenal sebagai destinasi budaya yang memiliki begitu banyak misteri dan cerita untuk digali secara ilmiah, sehingga memberikan nilai edukasi yang dapat dikonsumsi masyarakat nasional maupun internasional. (might)

.Pusdok-Humas- UHN Sugriwa

#UHN Sugriwa

MoU UNJA dan PetroChina: Tingkatkan Kerjasama Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

MENDALO,- Dalam rangka mempererat kerjasama dan meningkatkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Universitas Jambi melaksanakan Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Universitas Jambi dengan PetroChina Worldwide Jabung Ltd tentang Komitmen dan Kerja Sama di Bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat pada Selasa (4/7/23) di Ruang Rapat Rektor Lantai 2 Gedung Rektorat UNJA Mendalo.

Hadir dalam kegiatan Rektor UNJA, Prof. Dr. Drs. H. Sutrisno, M.Sc.,Ph.D., Vice Presiden Humas Assets and Relations PetroChina Worldwide Jabung Ltd, Dencio Renato Boele, Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas SUMBAGSEL, Syafei, Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Drs. Kamid, M.Si., Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Sistem Informasi, Prof. Dr. rer.nat. Rayandra Ashyar, M.Si., Dekan Fakultas Peternakan serta undangan lainnya.

Rektor UNJA, Prof. Dr. Drs. H. Sutrisno, M.Sc.,Ph.D., mengatakan MoU yang dilaksanakan ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada mahasiswa Universitas Jambi.

“Kami mengucapkan terima kasih karena sebelum penandatangnan MoU ini mahasiswa UNJA sudah ada yang magang disana dan kami berharap ini bisa diakui 20 sks karena selama ini hanya 6 sks dan ini butuh system yang tepat untuk dapat mewujudkannya,” ujar Rektor.

Rektor juga mengatakan MoU ini harus dilakukan walaupun sebelumnya mahasiswa UNJA sudah banyak yang magang di Petrochina dan berharap magang ini dapat memberikan manfaat untuk mahasiswa.

“Semoga dengan ilmu yanng didapat ketika magang dapat bermanfaat ketika mahasiswa sudah memasuki dunia kerja dan pengalaman magang bisa menjadi bekal untuk memasuki dunia kerja,” ungkap Rektor.

Vice Presiden Humas Assets and Relations PetroChina Worldwide Jabung Ltd, Dencio Renato Boele juga mengatakan sebelumnnya sudah banyak mahasiswa UNJA yang melaksanakan magang di Petrochina.

“Tentunya kami sangat mendukung setiap kebijakan didunia pendidikan, Petrochina sebelumnya sudah banyak menerima mahasiswa UNJA yang magang disana tetapi karena keperluan administrasi maka kita mengadakan MoU kemudian dilanjutkan ke tahap berikutnya, kalau implementasinya sudah kita lakukan tinggal administrasinya saja,” terang Dencio Renato Boele.

Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas SUMBAGSEL, Syafei berharap MoU ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas, masyarakat sekitar, serta mahasiswa itu sendiri.

Silvia Yuliansari/HUMAS


Put up Views: 57

Sharing Session UMJ dan UiTM Bahas Hasil Penelitian Kolaborasi

Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta gelar Sharing Session Hasil Penelitian Kolaborasi, Jumat (09/06/2023). Penelitian yang dilakukan pada Maret 2023 oleh tim gabungan UMJ dengan Programme Constructing Surveying, Division of Constructed Env. Research & Know-how Universitas Teknologi MARA Malaysia ini merupakan program hibah be part of analysis LPPM UMJ.

Kurang lebih seratus peserta yang merupakan mahasiswa serta dosen gabungan UMJ dan UiTM mengikuti kegiatan sharing session secara daring. Sharing session diharapkan dapat meningkatkan kerja sama dan publikasi yang merupakan luaran dari penelitian kolaborasi.

Kegiatan ini disambut baik oleh Wakil Dekan I FT UMJ Nurul Hidayati Fithriyah , ST, M.Sc, Ph.D. Dalam sambutannya, Nurul mengatakan bahwa penelitian kolaborasi ini dapat menjadi jalan pembuka kolaborasi lainnya antara UMJ dan UiTM.

“Harapannya penelitian ini menjadi pembuka jalan dalam kolaborasi lainya dalam bentuk pertukaran dosen, mahasiswa, pengabdian masyarakat di Indonesia maupun Malaysia. Saat ini UMJ sedang berusaha meningkatkan kolaborasi internasional dan meningkatkan kualitas final result caturdarma,” ungkap Nurul.

Sementara itu Dr. Ts. Suriani Ngah Abdul Wahab, salah satu anggota peneliti dari UiTM mengungkapkan rasa terima kasih pada UMJ atas kolaborasi penelitian yang telah dilakukan. Ia menyampaikan bahwa pembangunan merupakan aspek penting yang tidak boleh diabaikan untuk mewujudkan kesejahteraan dan memelihara lingkungan pada saat yang bersamaan. Ia berharap sharing session dapat menjadi wadah diskusi yang terbaik untuk mencari bahan penelitiann lanjutan.

Dr. Ir. Ashadi, M.Si, CIQaR, CIQnR, CIMmR saat menyampaikan hasil penelitian UMJ – UiTM secara daring, Jumat (09/09/2023).

Penelitian dilakukan untuk mengetahui tingkat kepuasan masyarakat Kampung Akuarium Jakarta Utara setelah direlokasi ke rumah susun. Terdapat tiga tingkat kepuasan yang diteliti yaitu fisik atau bangunan, sosial, dan ekonomi.

Dr. Ir. Ashadi, M.Si, CIQaR, CIQnR, CIMmR, dosen Fakultas Teknik UMJ sekaligus ketua tim peneliti menyampaikan bahwa dari tingkat fisik dan sosial, masyarakat menunjukkan kepuasan yang cukup. Hal itu karena rumah susun dibangun dengan cukup baik. Ashadi menilai bangunan didesain sesuai dan mengakomodii perilaku, kebiasaan, dan kebutuhan masyarakat.

Ini berkaitan dengan aspek sosial yang cukup baik bagi masyarakat. Bangunan memiliki selasar antar unit yang lebar dan ruang terbuka di setiap lantai sehingga dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai tempat bersosialisasi. “Kegiatan sosial yang dulu dilaksanakan di kampung akuarium tetap dapat berjalan sesudah beralih ke kampung susun akuarium,” ungkap Ashadi.

Sementara itu tingkat kepuasan ketiga yang berkaitan dengan ekonomi belum menunjukkan hasil yang baik. Kondisi ekonomi masyarakat belum dapat pulih sepenuhnya. Hal ini selain disebabkan faktor inside, pandemi Covid-19 juga menjadi salah satu faktor.

Oleh karenanya tim peneliti merekomendasikan agar pemerintah dapat memfasilitasi masyarakat dengan kegiatan ekonomi mikro. “Peningkatan kesejahteraan warga dapat dilakukan melalui kegiatan ekonomi mikro seperti UMKM dan fasilitas penunjangnya. Misalnya menghidupkan kembali Pasar Jaya di bangunan Hexagon,” kata Ashadi.


3